1487hPKpia4iiP5d8SfRsNA0M2WCjGtSTMvAy7TI

5 Wisata Bandung Kota Yang Wajib Kamu Kunjungi

Siapa sih yang tidak mengenal Kota Bandung? Pastinya semua masyarakat di Indonesia sudah tahu Kota Bandung seperti apa.

Bandung merupakan salah satu Kota yang kaya akan wisata di dalamnya ada banyak sekali objek wisata yang dapat kamu kunjungi.

Setiap wisata yang ada  di Kota Bandung akan membuat para pengunjung tertarik dan ketagihan untuk kembali mengunjungi tempat wisata tersebut.

Seperti yang diketahui, Bandung menjadi salah satu Kota ternama di Indonesia. Selain tempat wisatanya yang terkenal, Bandung juga terkenal sebagai salah satu kota pelajar yang unggul selain Jogja.

Hal itu bisa dilihat dari berbagai macam universitas yang ada di Bandung.

Baca Juga : Pengalaman Ngetrip Ke Jogja 1 Hari Habis 500 Ribu

Akan tetapi, kebanyakan orang-orang yang datang ke Bandung ini untuk berwisata. Sehingga tempat wisata di Bandung menjadi sangat terkenal oleh banyak orang.

Tidak hanya terkenal oleh masyarakat lokal saja, Kota Bandung juga menjadi daya tarik para wisatawan asing. Banyak dari mereka yang kepo ingin tahu seperti apa Kota Bandung dengan wisata yang ada di dalamnya.

Nah, kira-kira apa saja tempat wisata yang ada di Kota Bandung?

Berikut ini adalah beberapa wisata di Kota Bandung yang harus kamu ketahui!

5 Wisata Bandung Kota Yang Wajib Kamu Kunjungi

1. Kawah Putih

Kawah Putih Bandung
Instagram.com

Salah satu wisata yang ada di Kota Bandung adalah Kawah Putih.

Tempat wisata yang satu ini sudah sangat terkenal di Bandung bahkan hingga seluruh wilayah Indonesia.

Siapa saja yang berkunjung ke Bandung pastinya ingin mengunjungi tempat wisata yang satu ini.

Kawah Putih berada di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Dimana Kawah ini termasuk sabagai salah satu kawah yang langka di Indonesia.

Pada tahun 2019, Kawah Putih paling banyak dikunjungi oleh masyarakat.

Tempat wisata alam yang satu ini sukses menarik perhatian banyak orang hingga menarik 500 ribu pengunjung lebih dalam jangka waktu dekat ini.

Kawah Putih merupakan fenomena alam berupa letusan gunung Patuha.

Bagi yang ingin berkunjung ke tempat wisata yang satu ini, tidak perlu merogoh kocek yang banyak.

Dengan uang Rp. 100 ribu sudah bisa masuk ke lokasi dengan tambahan fasilitas lainnya.

Kamu juga bisa berfoto-foto dengan fenomena alam yang langka tersebut.

Jangan lupa juga ajak keluarga atau saudara untuk berkunjung kembali ke Kawah Putih di Kota Bandung.

2. Gunung Puntang

Wisata Bandung Kota
Instagram.com

Salah satu tempat wisata yang ada di Kota Bandung lainnya adalah Gunung Puntang.

Mungkin kamu masih awam dengan tempat wisata yang satu ini, Gunung Puntang terkenal sebagai penghasil kopi yang berkualitas.

Bagi pecinta kopi, kamu bisa mencoba mengunjungi tempat wisata yang satu ini untuk mencicipi kopi khas dari Kota Bandung, tepatnya di daerah Gunung Puntang.

Gunung Puntang menjadi tempat wisata yang terkenal di Kabupaten Bandung setelah Kawah Putih.

Paling banyak pengunjung yang datang ke tempat wisata tersebut mencapai 300 ribu pengunjung.
Pastinya banyak yang kagum dengan pesona alam yang ada di Gunung Puntang tersebut.

Selain menikmati kopi, kamu juga bisa menikmati keindahan alam yang ada di dalamnya.

Keindahan alam di Gunung Puntang ini sangat luar biasa, siapa saja yang mengunjungi tempat wisata tersebut akan sangat bahagia.

Rasa lelah atau letih dalam menjalankan aktivitas sehari-hari akan hilang seketika bila sudah berada di tempat wisata yang satu ini. Kamu bisa menikmati keindahan alam sambil minum kopi khas dari daerah tersebut.

3. Glamping Lake Side

Glamping Lake Side merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Kecamatan Rancabali, Kota Bandung, Jawa Barat.

Tempat wisata yang satu ini menyajikan keindahan alam yang luar biasa.

Disini kamu bisa menikmati pemandangan alam dengan danau yang sangat tenang dari atas kapal buatan.

Pemandangan alam akan terlihat sangat indah bila melihatnya dari ketinggian.

Tempat ini menjadi favorit banyak orang baik itu remaja, dewasa, ataupun anak-anak.

Banyak yang berkunjung ke tempat wisata yang satu ini hanya untuk berfoto-foto.

Kamu akan mendapatkan hasil gambar yang sangat indah apabila mengambil gambar di tempat wisata yang satu ini. Background pemandangan alam dan danau yang sangat indah ini akan membuat foto semakin keren.

Berkunjung ke tempat wisata yang satu ini tidak akan membuat bosan.

Kamu tidak perlu merogoh kocek yang banyak bila ingin mengunjungi tempat wisata Glamping Lake Side tersebut.

Berbagai macam fasilitas bisa kamu dapatkan dengan aman dan juga nyaman.

Bahkan kamu bisa menyantap kuliner khas dari daerah tersebut sambil menikmati keindahan alam yang ada di dalamnya.

Baca Juga :


4. Pemandian Air Panas Walini

Tempat wisata yang ada di Kota Bandung selanjutnya adalah pemandian air panas Walini.

Tempat wisata yang satu ini berada di Patengan, Kecamatan Rancabali, Kota Bandung, Jawa Barat.

Tidak perlu pusing jika ingin berkunjung ke tempat wisata tersebut. Cukup dengan menggunakan google maps, maka kamu akan diantarkan sampai menuju lokasi.

Tempat wisata yang satu ini menjadikan para wisatawan betah dengan air panas asli yang ada di dalamnya.

Pengunjung akan menikmati pemandian air panas dengan sangat rileks di tempat wisata tersebut.

Bahkan pemandian air panas di tempat wisata yang satu ini dibicarakan bakal menyembuhkan penyakit tertentu. Namun pada intinya air panas sangatlah baik untuk kesehatan tubuh.

Bagi yang ingin berkunjung ke tempat wisata yang satu ini.

Cukup merogoh kocek senilai Rp. 10.000 saja.

Namun ada juga kolam khusus untuk keluarga yang dikenakan biaya sebesar Rp. 150.000 per jam.

Ada juga terapi ikan yang dikenakan biaya sebesar Rp. 10.000.

Harga tiket yang sangat murah kan dan pastinya tidak akan membuat bosan apabila sudah berendam di Pemandian Air Panas Walini.

Di dalamnya juga terdapat fasilitas yang cukup lengkap seperti tolilet atau kamar mandi, warung makan, tempat ibadah, dan lain-lain.

Pastinya kamu akan sangat puas bila mengunjungi tempat wisata tersebut.

Bagi kamu yang berkunjung ke Kota Bandung, jangan lupa untuk mampir ke tempat wisata yang satu ini.

5. Kawasan GBS Bandung 

GBS atau Gedung Budaya Sabilulungan merupakan salah satu tempat wisata terkenal yang ada di kota Bandung.

Tempat wisata yang satu ini menyajikan pertunjukan budaya dari Kota Bandung yang bakal dipertontonkan ke masyarakat yang berkunjung.

Tempat ini menjadi andalan para wisatawan untuk mempelajari salah satu budaya yang ada di Indonesia. Sehingga banyak dari mereka yang tahu akan budaya di Indonesia hingga saat ini.

Bagi para wisatawan yang berkunjung ke tempat ini tidak perlu merogoh kocek yang banyak.

Kamu bisa menikmatinya dengan nyaman mengenai budaya yang dipertunjukan oleh masyarakat Kota Bandung.

Selain berwisata, kamu juga dapat belajar mengenai kebudayaan daerah lain. Sehingga warisan budaya tidak akan luntur untuk terus dilestarikan para penerusnya.

Itulah 5 tempat wisata Bandung kota yang saya rekomendasikan buat kamu kunjungi.

Related Posts

Related Posts